Breaking News: Legenda Timnas Indonesia Dede Sulaeman Meninggal Dunia
BEKASI, iNews.id – Legenda Timnas Indonesia Dede Sulaeman meninggal dunia setelah kolaps di tengah laga fun football di Bekasi International Soccer Field, Minggu (25/1/2026). Berita ini meninggalkan duka mendalam bagi sepak bola nasional.
Mantan striker andalan Garuda itu mengembuskan napas terakhir di rumah sakit setelah sempat mendapatkan penanganan medis usai insiden mendadak di lapangan.
Peristiwa memilukan tersebut terjadi saat Dede memperkuat tim Legenda Timnas Indonesia dalam agenda fun football. Dede tampil satu tim bersama nama-nama besar seperti Ismed Sofyan dan Firman Utina.
Momen berubah drastis ketika Dede sukses mencetak gol. Tanpa sempat melakukan selebrasi, dia tiba-tiba terjatuh di lapangan, membuat suasana mendadak hening.
Tim medis yang siaga langsung berlari ke tengah lapangan untuk memberikan pertolongan pertama. Para pemain dan penonton terlihat terpaku menyaksikan kondisi sang legenda.
Panitia kemudian membawa Dede ke Rumah Sakit Siloam Bekasi untuk penanganan lanjutan, dengan harapan kondisinya segera stabil.
Saat insiden terjadi, skor pertandingan masih imbang 1-1. Demi alasan keselamatan dan kemanusiaan, panitia memutuskan laga tidak dilanjutkan.