Cetak 2 Gol saat Debut bersama Persib, Wander Luiz: Malam Tak Terlupakan
Senin, 02 Maret 2020 - 15:21:00 WIB
Tapi mantan pemain Becamex Binh Duong itu tak ingin berpuas diri. Luiz berharap dirinya tampil konsisten di laga-laga berikutnya dan membawa Persib mencium trofi Liga 1 akhir musim nanti.
“Ini baru awal saja. Ada banyak pertandingan menanti dan saya harus konsisten dengan pekerjaan mencetak gol,” ujarnya.
Tambahan tiga poin membawa Persib kini duduk di posisi kedua sementara Liga 1 2020 setara Madura United di singgasana namun kalah selisih gol. Selanjutnya Luiz dan kolega akan bertandang ke markas Arema FC di Stadion Kanjuruhan, Kepanjen, Malang, Minggu (8/3/2020) malam WIB.
Editor: Abdul Haris