Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : AC Milan Terancam Kehilangan Mike Maignan, Chelsea Siap Siaga di Garis Depan!
Advertisement . Scroll to see content

Chelsea Kalah Lagi, Graham Potter: Bukan Saya Sumber Masalahnya

Minggu, 19 Februari 2023 - 11:42:00 WIB
Chelsea Kalah Lagi, Graham Potter: Bukan Saya Sumber Masalahnya
Pelatih Chelsea, Graham Potter jadi sorotan usai timnya kembali kalah. (Foto: REUTERS)
Advertisement . Scroll to see content

"Setelah kekalahan 1-0 di kandang, setiap kritik yang Anda dapatkan bisa dimengerti. Saya pikir kami mengalami masa yang sulit dan saya pikir kami memiliki banyak tantangan dalam hal mengintegrasikan pemain muda ke Liga Inggris. Meskipun hasilnya tidak sesuai keinginan Anda, itu bisa jadi sulit, begitulah adanya," kata Potter dilansir dari Football London, Minggu (19/2/2023). 

"Saya yakin akan ada orang di luar sana yang menganggap saya masalahnya, tentu saja. Saya tidak berpikir mereka benar tetapi saya tidak cukup sombong untuk mengatakan bahwa pendapat mereka tidak layak untuk diungkapkan," tambahnya. 

Potter berdalih, dirinya hanya membantu untuk membuat tim keluar dari masa sulit. Pelatih berusia 47 tahun itupun menyesalkan performa timnya saat menghadapi The Saints -julukan Southampton. 

"Pekerjaan saya adalah untuk membantu tim, terus bekerja melalui periode tim, kami harus melakukan beberapa perubahan hari ini dan sebenarnya kami mengambil langkah mundur dalam performa kami di babak pertama. Respons di babak kedua bagus, tapi ternyata tidak, tidak cukup baik," tandas Potter. 

Editor: Dimas Wahyu Indrajaya

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut