Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Bocoran Transfer Juventus: Vicario Jadi Target Utama Kiper Musim 2026-2027
Advertisement . Scroll to see content

Coppa Italia: Prediksi AC Milan Vs Juventus, Jumat (14/2/2020) Dini Hari WIB

Kamis, 13 Februari 2020 - 05:45:00 WIB
Coppa Italia: Prediksi AC Milan Vs Juventus, Jumat (14/2/2020) Dini Hari WIB
Striker AC Milan Zlatan Ibrahimovic (kiri) bakal beradu ketajaman dengan bomber Juventus Cristiano Ronaldo pada leg pertama semifinal Coppa Italia, Jumat (14/2/2020) dini hari WIB. (Foto: AFP)
Advertisement . Scroll to see content

MILAN, iNews.id – Duel bertajuk Derbi d’Italia tersaji pada leg pertama semifinal Coppa Italia, Jumat (14/2/2020) dini hari WIB. AC Milan meladeni kekuatan musuh bebuyutannya Juventus di San Siro.

Kedua tim saat ini sedang merana. I Rossoneri baru saja dikalahkan rival sekota Inter Milan dengan skor 2-4 di Serie A akhir pekan lalu meski sudah unggul dua gol lebih dulu pada paruh pertama.

Sementara Juventus juga merasakan hal yang sama. Juara bertahan Serie A delapan musim beruntun itu dipermalukan Hellas Verona 1-2 walau sebelumnya memimpin berkat sumbangan Cristiano Ronaldo.

Untuk itu, duel Derbi d’Italia kali ini diprediksi akan berlangsung sengit dan menarik lantaran kedua tim sama-sama mencari tonggak kebangkitan. Pelatih Milan Stefano Pioli berharap pasukannya tak mengulangi kesalahan melawan Inter saat menghadapi Juventus nanti.

“Itu (laga melawan Inter) benar-benar paruh pertama terbaik kami musim ini. Tetapi kami justru kalah di derbi yang seharusnya kami menangi. Pertandingan benar-benar harus dianalisis secara keseluruhan,” kata Pioli usai laga lawan Inter kepada Sky Sport Italia.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut