Cristiano Ronaldo Hilang dari Skuad Man United, Absen di Derby Manchester?
Selain Ronaldo, Edinson Cavani juga tak ditemukan bersama rekan-rekannya. Namun, Cavani memang sudah absen dalam lima pertandingan terakhir karena cedera pada pangkal pahanya.
Kemudian, Raphael Varane dan Luke Shaw juga tak muncul di markas pra-pertandingan Man United itu. Sementara Eric Bailly kembali ke skuad dalam pertandingan Liga Inggris untuk pertama kalinya dalam dua bulan.
Pertandingan Derby Manchester kali ini diprediksi bakal berjalan sengit dan menarik. Pasalnya, kedua tim sama-sama tak mampu menyapu bersih lima pertandingan terakhir di Liga Inggris dengan kemenangan.
Man United hanya mampu mengantongi dua poin penuh dengan sisanya berakhir imbang. Sementara tim asuhan Pep Guardiola mengoleksi tiga kemenangan, satu hasil imbang dan menelan satu kekalahan memalukan dari Tottenham Hotspur.
Editor: Reynaldi Hermawan