JAKARTA, iNews.id - Daftar akses pintu masuk dan kantong parkir Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) sudah dirilis PSSI. Suporter kedua tim yang sudah memegang tiket wajib simak.
Indonesia vs Argentina digelar di SUGBK Senin (19/6/2023) malam ini. Pertandingan FIFA Matchday itu dimulai pukul 19:30 WIB dan live RCTI.
Klik di Sini! Link Live Streaming Timnas Futsal Indonesia vs Timnas Futsal Australia Malam Ini
Pintu gerbang luar SUGBK akan mulai dibuka pada pukul 16:30 WIB. Sedangkan untuk pintu tribune dibuka pada 17:30 WIB.
Ada 12 zona dan 94 pintu untuk akses masuk para penonton yang hadir. Tiap kategori tiket akan masuk melalui pintu-pintu yang berbeda.
Indonesia Vs Argentina, Jokowi Saksikan Langsung Perjuangan Garuda di SUGBK
Untuk kalian yang memiliki tiket kategori 3, bisa masuk ke stadion melalui zona 1-12. Sementara itu, untuk pemegang tiket kategori 2 utara bisa memasuki stadion melalui zona 3 dan 4 dan untuk kategori 2 selatan bisa dari zona 9 dan 10.
Pemegang tiket kategori 1 barat bisa masuk melalui zona 11 dan 2. Sedangkan untuk kategori 1 timur masuk dari zona 5 dan 9.
Lionel Messi Absen, Pelatih Argentina Kirim Pesan Ini untuk Suporter Indonesia
Bagi pemegang tiket VIP Timur, bisa masuk lewat zona 6-7. Untuk VIP B bisa melewati zona 1 dan VIP A melalui zona 12.
- Sumatra
- Jawa
- Kalimantan
- Sulawesi
- Papua
- Kepulauan Nusa Tenggara
- Kepulauan Maluku