Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Liverpool Siap Ambil Risiko Besar, Bidik Eks Man United sebagai Pengganti Salah
Advertisement . Scroll to see content

Darurat Gol! Juventus Susun Daftar 3 Striker Serie A yang Dibidik

Selasa, 06 Januari 2026 - 13:53:00 WIB
Darurat Gol! Juventus Susun Daftar 3 Striker Serie A yang Dibidik
Pelatih Juventus, Luciano Spalletti, dipusingkan krisis lini depan. (Foto: Football Italia)
Advertisement . Scroll to see content


Mateo Pellegrino Jadi Favorit Juventus

Menurut laporan Tuttosport, Juventus kini memfokuskan radar pada tiga penyerang Serie A. Nama teratas dalam daftar itu adalah striker Parma, Mateo Pellegrino.

Pellegrino disebut menjadi opsi favorit Direktur Olahraga Juventus, Marco Ottolini. Keduanya memiliki jalur komunikasi yang baik lantaran Ottolini pernah bekerja sama dengan CEO Parma, Federico Cherubini, selama empat tahun di Turin.

Namun, transfer Pellegrino tidak akan mudah. Parma mematok harga tinggi untuk striker Argentina berusia 24 tahun itu, yakni 30 juta euro atau sekitar Rp586 miliar, serta bertekad mempertahankannya hingga akhir musim.

Pellegrino dikenal sebagai penyerang nomor sembilan klasik dengan postur besar dan naluri gol yang tajam. Profil tersebut dinilai cocok untuk mengatasi masalah efektivitas Juventus di kotak penalti.

Selain Pellegrino, Juventus juga mencantumkan nama Artem Dovbyk. Penyerang asal Ukraina itu sempat menjadi salah satu bomber paling produktif di LaLiga bersama Girona, sebelum situasinya meredup di AS Roma.

Posisi Dovbyk di Roma kabarnya tidak lagi ideal di bawah Gian Piero Gasperini. Kondisi ini berpotensi membuka pintu transfer, terlebih Roma ingin memberi ruang bagi Giacomo Raspadori atau Joshua Zirkzee.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut