David Beckham Ogah Bantu Qatar Beli Man United, Kenapa?
Seperti dikabarkan The Telegraph, Selasa (14/2/2023), demi memperkuat peluangnya, Sheik Tamim pun berniat menggandeng legendaris Man United. Siapa lagi jika bukan David Beckham.
Bukan tanpa alasan pihak Qatar ingin bekerja bersama Beckham. Karena Beckham sendiri merupakan duta pariwisata Qatar. Mereka pun berharap nama Beckham dapat membantu upaya pembelian Man United.
Hanya saja, kabarnya Beckham menolak ajakan pihak Qatar untuk ikut mengambil alih klub lamanya tersebut. Dia mengaku tidak ingin terikat dengan tawaran dari pihak manapun.
Padahal, pihak Qatar berharap upayanya dapat dibantu oleh keberadaan Beckham. Apalagi dia merupakan legendaris Man United yang dikenal banyak orang dan selalu dikaitkan dengan klub tersebut.
Editor: Reynaldi Hermawan