Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Bojan Hodak Ungkap Satu Masalah Serius usai Persib Bantai Madura United
Advertisement . Scroll to see content

Debut Dewangga Bikin Geger! Main Penuh, Antar Persib Habisi Madura United

Senin, 01 Desember 2025 - 17:00:00 WIB
Debut Dewangga Bikin Geger! Main Penuh, Antar Persib Habisi Madura United
Penantian panjang Alfeandra Dewangga Santosa akhirnya terbayar. (Foto: Persib)
Advertisement . Scroll to see content

BANDUNG, iNews.id - Penantian panjang Alfeandra Dewangga Santosa akhirnya terbayar. Bek muda tersebut resmi menjalani debut Super League 2025/26 bersama Pangeran Biru dalam laga pekan ke-13 menghadapi Madura United di Stadion Gelora Ratu Pamelingan, Pamekasan, Minggu (30 November 2025).

Pada pertandingan yang dimenangkan Persib dengan skor telak 4-1, Dewangga tampil sebagai starter dan dipercaya bermain penuh selama 90 menit.

Sebelumnya, Dewa—sapaan akrabnya—sudah lebih dulu merasakan atmosfer pertandingan bersama Persib ketika masuk sebagai pemain pengganti saat Maung Bandung menumbangkan Selangor FC 2-0 pada matchday 3 AFC Champions League Two 2025/26, 23 Oktober 2025 di GBLA.

Dipasang sebagai bek kiri, Dewangga memanfaatkan kesempatan emas dari pelatih Bojan Hodak dengan menunjukkan kualitasnya. Ia tampil solid dalam bertahan sekaligus aktif membantu serangan, memperlihatkan fleksibilitas yang menjadi nilai tambahnya.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut