Diperkenalkan Persija Jakarta, Oliver Bias Pasang Target Juara Liga 1 2023/2024
JAKARTA, iNews.id – Pemain asal Filipina, Oliver Bias, resmi diperkenalkan sebagai rekrutan anyar Persija Jakarta, Kamis (27/7/2023). Bias mengusung target tinggi, yakni membawa tim berjuluk Macan Kemayoran juara Liga 1 2023/2024.
Bias senang menjadi bagian dari Persija, kendati berstatus sebagai pemain pinjaman dari FK Pribram. Pemain yang pernah membela tim muda RB Leipzig itu tak sabar merasakan atmosfer yang diberikan dari para The Jakmania.
“Saya sangat senang berada di sini. Saya sudah tidak sabar bekerja sama bersama pelatih dan pemain, saya menantikan bermain di depan keramaian dengan stadion bagus dan fans yang luar biasa,” kata Bias kepada awak media, Kamis (27/7/2023).
Lebih lanjut, pemain yang akan memakai nomor punggung 22 ini mengaku tertarik bergabung ke Persija lantaran memiliki sejarah yang besar. Ditambah lagi, Macan Kemayoran terkenal dengan dukungan yang luar biasa dari The Jakmania.