Dirut Persis Solo Kaesang Pangarep Sowan ke Ketum PSSI
JAKARTA, iNews.id – Direktur Utama (Dirut) Persis Solo, Kaesang Pangarep, sowan ke Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan di Kantor PSSI, Rabu (7/4/2021) sore WIB.
Iwan Bule -sapaan Iriawan- menyambut hangat kedatangan putra Presiden Joko Widodo itu. Dia senang Kaesang yang kini mengelola klub Liga 2 itu mau menyempatkan waktu untuk bersilaturahmi.
Dalam momen penuh keakraban itu, Iwan Bule mengatakan Kaesang juga meminta saran dan petunjuk dalam mengelola sebuah klub sepak bola seperti Persis Solo. Apalagi ini adalah pengalaman pertama bagi Kaesang dalam menangani sebuah klub sepak bola.
“Beliau betul-betul ingin bersilaturahmi, beliau betul-betul santun, rendah hati, datang ke kantor ini. Seperti yang kita tahu, Persis Solo adalah klub yang cukup legendaris. Kalau mas Kaesang mau mengambil ini karena beliau saya lihat secara manajemen luar biasa, cukup menguasai dan pintar,” ujar Iwan Bule.
Lebih lanjut, Iwan Bule juga merasa senang dan bangga karena Kaesang berani mengambil keputusan untuk mengakuisisi klub demi memajukan sepak bola Indonesia. Bahkan aksinya tersebut menginspirasi banyak pihak untuk mengelola sepak bola menjadi lebih baik.
“Tentunya ini menjadi kebanggaan bagi federasi, karena di tengah situasi ini ada seorang yang ingin memajukan sepak bola Indonesia, khususnya di Liga 2, yang kita tahu mengurus sepak bola tidak gampang,” ucap Iwan Bule.
“Sekali lagi senang dan bangga mas Kaesang bisa mengurus ini. Alhamdulillah bermunculan yang lainnya untuk mengurus sepakbola, seperti Raffi Ahmad,” katanya.
Iwan Bule juga berharap, Kaesang bisa memajukan Persis Solo dan membuat klub kebangaan warga Solo itu bisa bersaing pada kompetisi mendatang. Terlebih kompetisi Liga 2 akan segera bergulir.
“Berharap dikelola dengan baik Persis Solo. Soal pemain, mas Kaesang tadi sudah sampaikan, mulai merekrut lumayan banyak, kemudian manajemennya sudah bagus dan pelatih sudah ada juga,” tutur Iwan Bule.
Sebagaimana diketahui, Persis Solo resmi berganti kepemilikan pada akhir Maret 2021. Dengan menggandeng Kevin Nugroho dan Erick Thohir, Kaesang Pangarep mengakuisisi klub berjuluk Laskar Samber Nyawa itu.
Dalam Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) PT Persis Solo Saestu (PSS), Sabtu 20 Maret 2021 di Hotel Alila, Solo, Kaesang ditetapkan sebagai pemilik. Adik dari Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka itu mengakuisisi 40% saham klub sehingga memiliki saham mayoritas.
Editor: Abdul Haris