Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Hasil Lengkap Liga Italia Semalam: Napoli Hajar Inter Milan, De Bruyne Cedera usai Bikin Gol
Advertisement . Scroll to see content

Diwarnai 2 Kartu Merah, Napoli Menang Tipis atas Salernitana

Senin, 01 November 2021 - 04:22:00 WIB
Diwarnai 2 Kartu Merah, Napoli Menang Tipis atas Salernitana
Napoli menang tipis 1-0 atas tuan rumah Salernitana pada laga lanjutan Liga Italia 2021/2022. Dua kartu merah mewarnai lagi sengit tersebut. (foto: REUTERS/Ciro De Luca)
Advertisement . Scroll to see content

Hingga babak pertama berakhir, tidak ada satu gol pun yang tercipta. Salernitana dan Napoli pun harus bermain imbang dengan skor 0-0 di babak pertama.

Tempo permainan pun tidak banyak berubah di babak kedua. Napoli masih terus menunjukan dominasinya kepada Salernitana dengan memberikan peluang-peluang  meski masih kesulitan untuk mencetak gol pertama.

Setelah terus mencoba untuk mampu mengungguli Salernitana, Napoli pun berhasil mencetak gol pertama pada menit ke-61. Poitr Zielinski mampu menembakan bola ke arah tengah gawang menggunakan kaki kirinya yang membuat tim tamu unggul 1-0.

Tertinggal dari Napoli, Salernitana mencoba untuk semakin merapatkan pertahanan mereka. Sayangnya, Grigoris Kastanos harus mendapatkan kartu merah (69’) setelah diganjar dua kartu kuning dalam dua menit yang membuat posisi Salernitana semakin tertekan.

Namun pada menit ke-76, Napoli juga harus bermain dengan 10 pemain setelah kalidou Koulibaly harus diganjar kartu merah. Hal tersebut membuat Napoli menjadi sedikit kesulitan untuk  dapat kembali membangun serangan.

Salernitana pun mencoba untuk bangkit pada menit-menit terakhir. Sayangnya, tidak ada gol yang kembali dapat tercipta, Napoli pun berhasil meraih kemenangan dengan skor 1-0.

Susunan Pemain:

Salernitana (4-3-1-2): V. Belec; L. Ranieri, S. Strandberg, N. Gyomber, N. Zortea; G. Kastanos, F. Di Tacchio, A. Schiavone; F. Ribery; C. Gondo, F. Bonazzoli.

Napoli (4-2-3-1): D. Ospina; Mario Rui, K. Koulibaly, A. Rrahmani, G. Di Lorenzo; Fabian Ruiz, A. Zambo Anguissa; H. Lozano, P Zielinski, M. Politano; D Mertens.

Editor: Ibnu Hariyanto

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut