Dramatis! Gol Injury Time Loloskan Hungaria ke Putaran Final Euro 2020, Islandia Tersingkir
BUDAPEST, iNews.id – Timnas Hungaria memastikan tiket ke putaran final Euro 2020 usai comeback 2-1 saat menjamu Islandia pada laga playoff di Puskas Arena, Budapest, Jumat (13/11/2020) dini hari WIB.
Pada laga itu, sebenarnya tuan rumah sempat dikejutkan gol Gylfi Sigurdson pada menit ke-11. Namun, Hungaria mampu bangkit pada dua menit terakhir waktu normal. Diawali gol Loic Nego (88) yang menyamakan skor, dan gol kemenangan melalui Dominik Szoboszlai (90+2).
Kemenangan ini membuat tim berjuluk Magyars itu akan bergabung bersama Portugal, Prancis, dan Jerman pada Grup F putaran final Euro 2020 yang akan digelar pada Juni tahun depan.
Rencananya, laga pertama kontra Portugal dan pertandingan ketiga melawan Jerman juga akan digelar di Puskas Arena.