Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Komentar Marselino Ferdinan usai Diperkenalkan AS Trencin, Bawa-Bawa Witan Sulaeman
Advertisement . Scroll to see content

Egy Tantang Witan saat Dewa United Vs Persija: Dulu Duel di Eropa, Kini Liga Indonesia

Senin, 10 April 2023 - 12:46:00 WIB
Egy Tantang Witan saat Dewa United Vs Persija: Dulu Duel di Eropa, Kini Liga Indonesia
Dewa United vs Persija Jakarta pada pekan ke-33 Liga 1 di Indomilk Arena, Senin (10/4/2023). Ini akan menjadi pertarungan Egy Maulana dan Witan Sulaeman. (Foto: fcvionzlatemoravce)
Advertisement . Scroll to see content

TANGERANG, iNews.id - Dewa United vs Persija Jakarta pada pekan ke-33 Liga 1 di Indomilk Arena, Senin (10/4/2023) pukul 20.30 WIB. Ini akan menjadi pertarungan dua pemain andalan Timnas Indonesia Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaeman.

Bagi mereka ini merupakan kali pertama jumpa di Liga 1. Sebelumnya mereka berhadapan kala sama-sama masih berkarier di Eropa tepatnya Liga Slovakia.

Witan mengaku tak sabar menantikan duel melawan Egy. Pemuda Palu 21 tahun itu tak segan menaklukkan sahabatnya di lapangan nanti.

Egy Maulana dan Witan Sulaeman berpeluang main di SEA Games 2021. (Foto: Instagram/egymaulanavikri)

"Saya pikir pertandingan nanti sangat seru karena pertandingan pertama melawan teman saya, Egy. Laga yang menarik buat saya dan dia," ujar Witan dilansir laman resmi Persija.

"Terlepas dari itu, saya dan tim, Persija, ingin meraih hasil yang maksimal. Kita lihat saja hasilnya. Semoga dapat hasil terbaik," ujarnya.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut