Erick Thohir Apresiasi DPR RI! Naturalisasi 5 Bintang Diaspora Disahkan
Erick Thohir menegaskan bahwa naturalisasi ini bukan sekadar langkah taktis untuk memperkuat skuad Garuda, tetapi juga wujud nyata sinergi antara dunia olahraga dan lembaga negara dalam membangun prestasi.
“Langkah ini bukan hanya soal memperkuat tim nasional, tetapi juga mencerminkan sinergi antara dunia olahraga dan lembaga legislatif dalam membangun prestasi dan kebanggaan bangsa. Kami di PSSI percaya bahwa dengan dukungan seperti ini, sepakbola Indonesia akan semakin kompetitif di kancah internasional,” ucapnya.
Setelah lolos dari proses legislatif, tahap berikutnya adalah penerbitan Surat Keputusan Presiden (Keppres) dari Sekretariat Negara. Keppres ini menjadi syarat utama sebelum para pemain menjalani prosesi pengambilan sumpah sebagai Warga Negara Indonesia.
Editor: Reynaldi Hermawan