Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Terungkap! Emil Audero Nyaris Comeback ke Juventus sebelum Gabung Cremonese!
Advertisement . Scroll to see content

Erick Thohir: Timnas Indonesia Harus Bisa Lolos 16 Besar Piala Dunia U-17 2023

Minggu, 01 Oktober 2023 - 22:59:00 WIB
Erick Thohir: Timnas Indonesia Harus Bisa Lolos 16 Besar Piala Dunia U-17 2023
Ketua Umum PSSI Erick Thohir memastikan Indonesia makin siap menyambut Piala Dunia U-17. PSSI menargetkan Timnas Indonesia lolos 16 besar. (Foto: PSSI)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id- Ketua Umum PSSI Erick Thohir memastikan Indonesia makin siap menyambut Piala Dunia U-17. PSSI menargetkan Timnas Indonesia lolos 16 besar.

Timnas Indonesia U-17 pun terus dipoles agar bisa unjuk kualitas dalam ajang tersebut. Pasalnya, tim asuhan Bima Sakti itu saat ini sedang menjalani pemusatan latihan (TC) di Jerman.

Erick Thohir menyatakan berbagai persiapan untuk menyambut Piala Dunia U-17 berjalan lancar. Dia sudah tidak sabar menantikan ajang yang akan bergulir mulai 10 November sampai dengan 2 Desember 2023.

"Alhamdulillah, kalau saya melihat persiapannya, makin siap, tinggal 40 hari. Persiapan kami percaya diri, ucap Erick Thohir di Jakarta, Minggu (1/10/2023).

Menteri BUMN itu berharap TC yang dijalani Timnas Indonesia U-17 berdampak positif pada Piala Dunia U-17 dengan mampu bersaing dalam Grup A. Tim itu di Grup A bersama dengan Panama, Maruko, dan Ekuador.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut