Erik Lamela Bangga Banget Antar Sevilla Juara Liga Europa: Ini Momen yang Ditunggu-tunggu
BUDAPEST, iNews.id- Pemain Sevilla Erik Lamela bangga membawa timnya juara Liga Europa 2022/2023. Lamela mengaku sudah menantikan momen ini.
Sevilla berhasil menjadi juara Liga Europa usai mengalahkan AS Roma dengan skor 1-1 (4-1). Pertandingan itu berlangsung di Stadion Arena Puskás, Rabu (1/6/2023) dini hari WIB.
Keberhasilan membuat tim asal Spanyol sangat mendoninasi pada Liga Europa. Sebab, Sevilla sudah mencatatkan tujuh kali menjadi juara ajang itu.
Lamela mengatakan sangat bahagia akhirnya bisa merasakan gelar juara bersama timnya. Sebab, ini jadi trofi pertamanya.
"Gelar pertama saya. Saya sudah telah banyak menunggu dan saya sangat bersemangat," kata Erik Lamela dilansir dari Tuttomercato, Rabu (1/6/2023).
Pemain berusia 31 tahun itu mengatakan Sevilla memang pantas mendapatkan gelar juara itu. Pasalnya, timnya telah berjuang keras untuk mengalahkan tim asuhan Jose Mourinho tersebut.
"Mungkin itu bukan pertandingan terbaik kami, tapi saya pikir kami pantas mendapatkannya. Itu atas upaya yang kami lakukan tahun ini," ujarnya.
Erik Lamela mengatakan mengalahkan AS Roma memang tidak mudah. Oleh dikarenakan, tim itu memberikan perlawanan ketat sampai akhir laga.
"Ini adalah pertandingan yang sangat sulit melawan mantan tim saya. Saya sangat mencintai mereka, tetapi sepak bola memang seperti itu," katanya.
Editor: Ibnu Hariyanto