Gelandang Panama Ngeri Hadapi Indonesia di Piala Dunia U-17, Sebut Satu Hal Berbahaya
Gelandang Panama lainnya Eric Moreno mengaku tak gentar. Sebab timnya dalam motivasi tinggi untuk meraih kemenangan pertama di Piala Dunia U-17 2023.
“Sekarang semua permainan adalah kuncinya. Kita harus mempunyai pikiran yang sejuk dan bekerja keras. Kita tahu rival-rival baru itu sangat kuat, Indonesia imbang dengan Ekuador, kita tahu mereka rival dan kita juga akan melakukan bagian kita untuk mendapatkan hasil,” ujarnya.
Saat ini, Timnas Indonesia U-17 berada di peringkat kedua klasemen sementara Grup A. Sedangkan, Panama berada di dasar klasemen. Namun kedua tim masih berpeluang untuk lolos ke babak 16 besar mengingat regulasi turnamen.
Ada dua tim teratas yang berhak lolos secara langsung ke babak selanjutnya. Sementara, empat tim peringkat ketiga terbaik dari enam grup juga dipersilakan untuk melangkah ke babak 16 Besar Piala Dunia U-17 2023.
Editor: Reynaldi Hermawan