Hasil Cagliari Vs Juventus: Kebobolan 2 Gol Penalti, Bianconeri Hampir Kalah
CAGLIARI, iNews.id- Juventus harus punya dengan hasil imbang 2-2 saat bertandang ke markas Cagliari di lanjutan Liga Itali 2023-2024. Juventus kebobolan dua gol penalti.
Laga berlangsung di Unipol Dormus, Sabtu (20/4/2024) dini hari WIB. Juventus kesulitan menang meski terus menyerang.
Juventus mengambil inisiatif menyerang sejak awal. Namun, upaya Bianconeri selalu kandas.
Asik menyerang Juventus malah kebobolam lebih dulu. Wasit menunjuk titik putih usai mengecek VAR karena Bremer melakukan handsball.
Gianluca Gaetano sukses menjalankan tugas. Cagliari unggul 1-0. Enam menit berselang Juventus kembali diganjar penalti.
Wojciech Szczesny melakukan pelanggaran di kotak penalti. Kini giliran Yerry Mina mengeksekusi penalti dengan baik.
Skor 2-0 untuk Cagliari. Tetinggal 2 gol Juventus makin agresif. Sayang hingga akhir babak pertama tak ada gol.