NYON, iNews.id - Drawing babak 16 besar Liga Europa 2022/2023 selesai dilakukan pada Senin (7/11/2022). Sejumlah laga seru akan tersaji, salah satunya Barcelona versus Manchester United
Raksasa-raksasa buangan dari Liga Champions akan menjajal kekuatan klub Liga Europa 2022/2023. Menarik, karena beberapa klub Liga Europa musim ini berlabel tim raksasa, sebut saja Man United dan AS Roma.
Alhasil terdapat potensi laga-laga seru di babak 16 besar nanti. Salah satu big match yang akan tersaji ialah Barcelona versus Man United.
Ya, partai Man United kontra Barcelona akan menjadi sajian utama. Apalagi keduanya sering bertemu di beberapa laga Liga Champions, khususnya di final edisi 2008-2009 dan 2010-2011
Raksasa Italia Juventus mendapat lawan yang cukup mudah. Bianconeri –julukan Juventus- akan berhadapan dengan tim Prancis, FC Nantes.
Editor : Dimas Wahyu Indrajaya
Follow Berita iNews di Google News