Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Ngeri! Gol Mbappe di Real Madrid Musim Ini Samai Total Gol Juventus
Advertisement . Scroll to see content

Hasil Euro 2024: Banyak Peluang, Prancis Hanya Menang Tipis vs Austria

Selasa, 18 Juni 2024 - 04:03:00 WIB
Hasil Euro 2024: Banyak Peluang, Prancis Hanya Menang Tipis vs Austria
Bek Austria Maximilian Wober membelokkan bola ke gawang sendiri saat meladeni Prancis pada matchday pertama Grup D Euro 2024 di Dusseldorf Arena, Jerman, Selasa (18/6/2024) dini hari WIB. (Foto: REUTERS)
Advertisement . Scroll to see content

DUSSELDORF, iNews.idTimnas Prancis harus susah payah meraih kemenangan tipis 1-0 atas Austria pada matchday pertama Grup D Euro 2024 di Dusseldorf Arena, Dusseldorf, Selasa (18/6/2024) dini hari WIB. 

Datang sebagai unggulan, Prancis mendapat perlawanan sengit dari Timnas Austria yang sedang dalam performa terbaiknya. Austria bermain tanpa rasa takut dalam memulai kampanye Euro 2024.

Austria yang datang dengan satu kekalahan dalam 16 pertandingan terakhirnya, bertahan dan nyaris mencetak gol melalui Christoph Baumgartner pada menit ke-37. Sayang, semenit kemudian mereka kebobolan karena gol bunuh diri. 

Gol itu diawali ketika permainan sayap brilian Kylian Mbappe membawanya ke garis tepi dan umpan silangnya dibelokkan ke gawang sendiri oleh bek Austria Maximilian Wober dengan tandukannya pada menit ke-38. 

Para pemain Timnas Prancis merayakan gol mereka ke gawang Austria pada matchday pertama Grup D Euro 2024 di Dusseldorf Arena, Jerman, Selasa (18/6/2024) dini hari WIB. (Foto: REUTERS)
Para pemain Timnas Prancis merayakan gol mereka ke gawang Austria pada matchday pertama Grup D Euro 2024 di Dusseldorf Arena, Jerman, Selasa (18/6/2024) dini hari WIB. (Foto: REUTERS)

Setelah gol itu, Prancis makin agresif. Berbagai peluang kembali hadir. Mbappe, yang belum pernah mencetak gol di Kejuaraan Eropa, nyaris memutus pacekliknya itu pada menit ke-55. Sayang, tembakannya melebar ketika melakukan terobosan. 

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut