Hasil FIFA Matchday Negara ASEAN: Thailand Ditekuk UEA, Indonesia Imbang Vs Burundi
ABU DHABI, iNews.id - Beberapa negara ASEAN melakoni laga kedua FIFA Matchday periode Maret 2023. Tim tangguh Thailand dikalahkan Uni Emirat Arab (UEA).
Laga UEA vs Thailand berlangsung di Stadion Al Nahyan, Abu Dhabi, Rabu (29/3/2023). Thailand tampil diperkuat pemain inti sejak menit pertama termasuk Theerathon Bunmathan dan Chanthip Songkrasin.
Tim Gajah Perang kalah 0-2 dari UEA. Gol UEA dicetak Harib Abdalla (55') dan Abdusalam Mohammed (79').
Sementara, Malaysia menang 2-0 atas Hong Kong. Duel ini digelar di Stadion Sultan Ibrahim, Muar pada Rabu (28/3/2023) malam WIB.
Malaysia tampil mendominasi di depan pendukung sendiri. Dua gol mereka ciptakan lewat aksi Akhyar Rashid (18’) dan Faisal Halim (40’).