Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : 3 Alasan Timur Kapadze Cocok Jadi Pelatih Timnas Indonesia
Advertisement . Scroll to see content

Hasil Indonesia U-23 Vs Korsel: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 2-2

Jumat, 26 April 2024 - 02:28:00 WIB
Hasil Indonesia U-23 Vs Korsel: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 2-2
Timnas Indonesia bermain imbang 2-2 melawan Korea Selatan pada perempat final Piala Asia U-23 2024 di Abdullah bin Khalifa Stadium, Jumat (26/4/2024) dini hari (Foto: Instagram/nathantjoeaon)
Advertisement . Scroll to see content

Jelang babak pertama usai, Korsel mengurung pertahanan Indonesia. Usaha mereka akhirnya berbuah manis menit ke-44.

Tandukan Eom Ji-sung mengenai kepala Komang Teguh dan masuk ke gawang Indonesia. Namun Indonesia langsung merespons menit ke-45+7, Struick mencetak gol keduanya memanfaatkan umpan terukur Ivar Jenner. 

Korsel panik di babak kedua. Mereka akhirnya memainkan top skor Piala Asia U-23 2024 Lee Young-jun. Dia menggantikan peran Kim Dong-jin.

Di sisi lain, Indonesia kembali menekan di babak kedua. Pratama Arhan dan Rafael Struick punya peluang lewat tendangannya, namun belum menemui sasaran.

Namun Lee Young-jun tak bisa mengeluarkan magisnya. Dia justru kena kartu merah usai menjegal Justin Hubner di menit ke-69.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut