Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Hasil Lengkap dan Klasemen Liga Italia: AC Milan Ditahan Parma, Juventus Gagal Rajai Derby Turin
Advertisement . Scroll to see content

Hasil Inter Milan Vs Fiorentina: Tertahan, I Nerazzurri Gagal Dekati AC Milan

Minggu, 20 Maret 2022 - 02:12:00 WIB
Hasil Inter Milan Vs Fiorentina: Tertahan, I Nerazzurri Gagal Dekati AC Milan
Inter Milan ditahan Fiorentina 1-1 pada giornata ke-30 Liga Italia di Giuseppe Meazza, Minggu (20/3/2022) dini hari WIB. (Foto: REUTERS/Jennifer Lorenzini)
Advertisement . Scroll to see content

Pada menit ke-47 Nicolo Barella mendapatkan peluang untuk membawa Inter unggul, tetapi tendanganya masih melambung di atas mistar gawang Fiorentina. Namun pada menit ke-50 Nicolas Gonzalez berhasil membawa Fiorentina untuk unggul usai memanfaatkan umpan Lucas Torreira.

Tak butuh waktu lama untuk Inter menyamakan skor, pada menit ke-55 Denzel Dumfries berhasil mencetak gol usai menerima umpan dari Ivan Perisic.

Sementara pada menit ke-65 Inter nyaris mendapatkan penalti usia Lautaro Martinez dilanggar, tetapi VAR tidak menunjukan adanya pelanggaran yang dilakukan pemain Fiorentina.

Hingga menit ke-80 kedua tim terus melakukan serangan, tetapi usaha mereka masih belum berbuah hasil. Sementara pada menit ke-88 Denzel Dumfries hampir mencetak gol keduanya, tetapi masih belum berhasil usai pemain bertahan Fiorentina berhasil menyelamatkan gawangnya dari kemasukan.

Pertandingan pun ditutup dengan hasil imbang 1-1 untuk kedua tim.

Susunan Pemain:

Inter Milan  (3-5-2) Samir Handanovic, Alessandro Bastoni, Milan Skriniar, Danilo D'Ambrosio, Ivan Perisic, Hakan Calhanoglu, Arturo Vidal, Nicolo Barella, Denzel Dumfries, Edin Dzeko, Lautaro Martinez.

Pelatih: Simone Inzaghi

FIORENTINA (4-3-3) Pietro Terracciano, Cristiano Biraghi, Nikola Milenkovic, Igor, Lorenzo Venuti, Alfred Duncan, Lucas Torreira, Gaetano Castrovilli, Riccardo Saponara, Krzysztof Piatek, Nicolas Gonzalez.

Pelatih: Vincenzo Italiano 

Editor: Reynaldi Hermawan

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut