Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Hasil Super League: Bhayangkara FC Tumbangkan Bali United
Advertisement . Scroll to see content

Hasil International Youth Championship 2023: Sengit! Barcelona Menang Tipis dari Bhayangkara

Senin, 07 Agustus 2023 - 18:09:00 WIB
Hasil International Youth Championship 2023: Sengit! Barcelona Menang Tipis dari Bhayangkara
Barcelona U-19 menang tipis 2-1 lawan Bhayangkara Presisi Indonesia FC U-20 2-1 dalam International Youth Championship (IYC) 2023. (foto: IYC 2023)
Advertisement . Scroll to see content

Memasuki babak kedua, Barcelona U-19 langsung tancap gas untuk mencetak gol kedua. Terpantau, mereka melancarkan serangan dengan tempo lambat, namun efektif untuk membongkar pertahanan The Guardians. 

Masuknya beberapa pemain pengganti juga mempengaruhi permainan Blaugrana. Terus menekan, Barcelona U-19 akhirnya berhasil mencetak gol kedua. 

Alexis (64') mampu menanduk bola masuk ke gawang Iqbal Septian, Barcelona U-19 unggul 2-1. Usai gol tersebut, Blaugrana meninggikan intensitas serangan untuk mencari gol ketiga. 

Sementara, Bhayangkara Presisi U-20 yang mencari gol penyama kedudukan justru harus kehilangan satu pemainnya. Arsa diusir keluar lantaran mendapatkan dua kartu kuning. 

Barcelona U-19 yang terus menekan tidak dapat mencetak gol tambahan. Pada akhirnya, laga selesai untuk kemenangan Barcelona U-19 atas Bhayangkara Presisi U-20 dengan skor 2-1.

Susunan Pemain Bhayangkara Presisi U-20 vs Barcelona U-19:

Bhayangkara Presisi U-20: Iqbal Septian (GK), Sampari Pieter, Ferre Murari, Gevin Engelbert, Brian Galeh Bagaskara, Saiful Arifin, Rano Jutati, Chandra Riyanto, Bagus Teguh, Yedica Dimas Christiawan, Ahmad Fahrul Aditia.

Barcelona U-19: Eder Aller (GK), Andres Cuenca, Niko Takahashi, Eman Kospo, Xavi Espart, Nil Caldero Soteres, Guillermo Fernand, Daniel Avila Marmol, Juan Hernandez, Quim Junyet, Hugo Alba.

Editor: Ibnu Hariyanto

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut