Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Joao Cancelo Pilih Barcelona, Inter Milan Terancam Krisis Bek Kanan
Advertisement . Scroll to see content

Hasil Lecce Vs Inter Milan: Romelu Lukaku Bikin Gol, Nerazzurri Menang Dramatis

Minggu, 14 Agustus 2022 - 03:55:00 WIB
Hasil Lecce Vs Inter Milan: Romelu Lukaku Bikin Gol, Nerazzurri Menang Dramatis
Striker Inter Milan, Romelu Lukaku merayakan gol ke gawang Lecce pada laga perdana Liga Italia 2022/2023 di Stadion Via del mare, Leece, Minggu (14/8/2022). (Foto: REUTERS/Ciro De Luca)
Advertisement . Scroll to see content

Babak Kedua

Memasuki babak kedua, Lecce gencar memberkan pressure kepada para pemain Inter Milan. Baru beberapa menit setelah kick-off babak kedua, Lecce sukses mencetak gol penyeimbang melalui Assan Ceesay (48'). Assist diberikan oleh Federico Di Francesco. Skor berubah menjadi imbang 1-1 untuk kedua tim.

Pertandingan kembali berlanjut dengan ketat. Inter Milan yang bertindak sebagai tim tamu tak mau membawa pulang dengan tangan kosong. Pasukan Simone Inzaghi itu pun terus berusaha untuk mencuri gol. Sialnya, upaya mereka masih bisa dipatahkan oleh para pemain Lecce.

Sebaliknya, Lecce juga bukan bermain tanpa beban di hadapan pendukungnya sendiri. Mereka pun ingin mendapatkan hasil maksimal dengan mencoba mencetak gol kedua agar bisa meraih kemenangan. Namun, Assan Ceesay dkk masih menemukan kebuntuan hingga menit ke-60.

Sejak itu, tempo permainan kedua tim nampaknya sedikit menurun hingga menit ke-80. Para pemain dari kedua kesebelasan tidak lagi bermain seagresif seperti di babak pertama. Meski demikian, keduanya masih bisa menciptakan peluang.

Secara dramatis, Inter Milan sukses menjebol gawang Lecce di penghujung laga. Adalah Denzel Dumfries (90+5') yang sukses mencetak gol kemenangan Inter Milan. Skor 2-1 untuk kemenangan Inter Milan bertahan hingga laga berakhir.

Susunan Pemain

LECCE XI (4-3-3): Wladimiro Falcone (GK); Antonino Gallo, Federico Baschirotto, Yildirim Mert Cetin, Valentin Gendrey; Joan Gonzalez, Morten Hjulmand, Kristijan Bistrovic; Federico Di Francesco, Assan Ceesay, Gabriel Strefezza

Pelatih: Marco Baroni

INTER MILAN XI (3-5-2): Samir Handanovic (GK); Federico Dimarco, Stefan De Vrij, Milan Skriniar; Robin Gosens, Hakan Calhanoglu, Marcelo Brozovic, Nicolo Barella, Matteo Darmian; Lautaro Martinez, Romelu Lukaku

Pelatih: Simone Inzaghi

Editor: Dimas Wahyu Indrajaya

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut