Hasil Lengkap Liga Champions: Inter Milan Bungkam Arsenal, PSG Dipermalukan Atletico Madrid
Sementara itu, hasil negatif harus dirasakan Paris Saint-Germain (PSG). Bermain di depan publik sendiri di Parc des Princes, Les Parisiens justru dipermalukan tim tamu, Atletico Madrid, 1-2.
Sempat unggul melalui Warren Zaire-Emery (14’), PSG malah gagal menjaga momentum. Pasalnya, tak butuh waktu lama, Atletico berhasil menyamakan skor melalui Nahuel Molina (18’).
Ironisnya, jelang bubaran PSG malah kecolongan. Sebuah assist Antoine Griezmann berhasil dituntaskan Angel Correa (90+3’) menjadi gol kemenangan Atletico.
Club Brugge 1
Aston Villa 0
Shakhtar Donetsk 2
Young Boys 1
Red Star 2
Barcelona 5
Feyenoord 1
RB Salzburg 3
Inter Milan 1
Arsenal 0
PSG 1
Atletico Madrid 2
Sparta Praha 1
Brest 2
Stuttgart 0
Atalanta 2
Bayern Munchen 1
SL Benfica 0
Editor: Abdul Haris