Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Sindir Lamine Yamal Usai El Clasico, Sikap Jude Bellingham Tuai Kritik 
Advertisement . Scroll to see content

Hasil Lengkap Liga Spanyol: Barcelona Ditaklukkan Leganes di Kandang Sendiri

Senin, 16 Desember 2024 - 05:11:00 WIB
Hasil Lengkap Liga Spanyol: Barcelona Ditaklukkan Leganes di Kandang Sendiri
Barcelona ditaklukkan Leganes 0-1 di kandang sendiri, Estadi Olympic Lluis Companys, pada jornada 17 Liga Spanyol 2024-2025, Senin (16/12/2024) dini hari WIB. (Foto: X Barcelona)
Advertisement . Scroll to see content

BARCELONA, iNews.id – Kejutan, Barcelona ditaklukkan Leganes 0-1 di kandang sendiri, Estadi Olympic Lluis Companys, pada jornada 17 Liga Spanyol 2024-2025, Senin (16/12/2024) dini hari WIB. 

Main di kandang sendiri, Barcelona langsung menekan sejak awal pertandingan. Mereka sangat mendominasi permainan. Bahkan, penguasaan bola klub Katalan itu mencapai 80 berbanding 20 persen. 

Dari segi serangan, Barcelona juga lebih sering menekan. Mereka melepaskan 20 tembakan, berbanding 6 milik tim tamu. Namun, kedua tim sama-sama memiliki 4 tembakan tepat sasaran. 

Namun, gol cepat Leganes melalui Sergio Gonzalez pada menit keempat, menjadi petaka. Bek tim tamu itu menjebol gawang tuan rumah setelah memaksimalkan umpan Oscar Rodriguez. 

Setelah gol itu, para pemain Barcelona langsung semakin agresif mencari gol penyeimbang. Namun, hingga laga bubaran, tak ada gol yang dicetak Barcelona. 

Pada laga lainnya, tuan rumah Atletico Madrid menuai hasil positif. Los Rojiblancos menang tipis 1-0 pada derby kontra Getafe. Satu-satunya gol Atletico dicetak Alexander Sorloth (69’). 


Hasil Lengkap Liga Spanyol, Senin (16/12/2024) Dini Hari WIB

Atletico Madrid 1
Getafe 0

Alaves 1
Bilbao 1

Villarreal 1
Betis 2

Real Sociedad 0
Las Palmas 0

Barcelona 0
Leganes 1

Editor: Abdul Haris

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut