Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : El Clasico Makin Seru! Ribuan Fans Padati Nobar Real Madrid Vs Barcelona Bareng Vision+ dan Indovision di Jakarta
Advertisement . Scroll to see content

Hasil Lengkap Liga Spanyol: Celta Vigo Batalkan Kemenangan Barcelona dalam Drama 2 Menit

Minggu, 24 November 2024 - 04:58:00 WIB
Hasil Lengkap Liga Spanyol: Celta Vigo Batalkan Kemenangan Barcelona dalam Drama 2 Menit
Celta Vigo memaksa Barcelona bermain imbang 2-2 pada pekan ke-14 Liga Spanyol 2024-2025 di Estadio Abanca-Balaidos, Vigo, Minggu (24/11/2024) dini hari WIB. (Foto: As)
Advertisement . Scroll to see content

VIGO, iNews.id – Kemenangan Barcelona dibatalkan Celta Vigo dalam petaka 2 menit pada pekan ke-14 di Estadio Abanca-Balaidos, Vigo, Minggu (24/11/2024) dini hari WIB.  

Bermain di kandang lawan, Barcelona mengawali pertandingan dengan meyakinkan. Klub Katalan itu menguasai permainan hingga 59 persen ball possession. 

Pasukan Hansi Flick itu pun bisa membuka keunggulan dalam tempo cepat. Mereka sudah unggul sejak menit ke-15 saat umpan Jules Kounde dituntaskan menjadi gol oleh Rapinha

Setelah gol itu, Barcelona makin percaya diri. Mereka terus mengepung pertahanan tuan rumah. Meski begitu, Blaugrana kesulitan mendapatkan gol kedua. Tak ada gol tambahan di babak pertama.

Baru di babak kedua Barcelona mendapatkan gol kedua melalui Robert Lewandowski (61’). Itu merupakan gol ke-15 striker asal Polandia itu di Liga Spanyol musim ini yang menjadikannya pemain tersubur di lima liga top Eropa. 

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut