Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Asyik! Klub BRI Super League Boleh Rekrut 11 Pemain Asing, tapi...
Advertisement . Scroll to see content

Hasil Liga 1: Dibungkam Persis, Rekor 9 Kali Menang Beruntun Persik Terhenti

Kamis, 13 April 2023 - 22:47:00 WIB
Hasil Liga 1: Dibungkam Persis, Rekor 9 Kali Menang Beruntun Persik Terhenti
Persis Solo memutus rekor manis sembilan kemenangan beruntun Persik Kediri di Liga 1 2022/2023 pekan terakhir. Persis menang 1-0. (foto: PT LIB)
Advertisement . Scroll to see content

SLEMAN, iNews.id- Persis Solo memutus rekor manis sembilan kemenangan beruntun Persik Kediri di Liga 1 2022/2023 pekan terakhir. Persis menang 1-0.

Laga berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta pada Kamis (13/4/2023) malam WIB. Gol kemenangan Persis dicetak Ferdinan Sinaga menit 90.

Jalannya Pertandingan

Persik Kediri langsung mencoba menekan sejak awal pertandingan. Serangan pasukan Divaldo Alves diprakarsai oleh Renan Da Silva dan Krisna Bayu Otto. 

Dua pemain itu berhasil membongkar pertahanan Laskar Sambernyawa -julukan Persis Solo. Walau demikian, Persis sesekali melancarkan serangan balik cepat yang efektif. 

Jual-beli serangan pun terjadi memasuki menit ke-30. Kendati begitu, belum ada gol yang tercipta hingga wasit meniup peluit tanda babak pertama selesai. 

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut