Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Pramono: Jakarta Jangan hanya Persija, Harus Ada Persitara agar Lebih Semarak
Advertisement . Scroll to see content

Hasil Liga 1: Duel Persita Vs Persija Berakhir Tanpa Gol!

Minggu, 18 Agustus 2024 - 21:11:00 WIB
Hasil Liga 1: Duel Persita Vs Persija Berakhir Tanpa Gol!
Persija harus puas dengan hasil imbang 0-0 saat melawan Persita Tangerang dalam pekan kedua Liga 1 2024-2025. Persija Tampil dominan tapi sulit mencetak gol. (foto: Persija)
Advertisement . Scroll to see content

BANTUL, iNews.id- Persija harus puas dengan hasil imbang 0-0 saat melawan Persita Tangerang dalam pekan kedua Liga 1 2024-2025. Persija Tampil dominan tapi sulit mencetak gol.

Pertemuan kedua tim berlangsung di Stadion Sultan Agung, Bantul, Minggu (18/8/2024) malam WIB. Persija menguasai jalannya pertandingan.

Sayang, Macan Kemayoran gagal memanfaatkan sejumlah peluang untuk menjadi. Skor imbang 0-0 menutup laga.

Jalannya laga

Persita dan Persija Jakarta bermain lepas sejak menit awal babak pertama. Oleh dikarenakan, kedua tim menampilkan permainan dengan intensitas tinggi dalam laga itu.

Jual dan beli serangan ditampilkan Skuad Pendekar Cisadane -julukan Persita dan Persija memasuki pertengahan babak pertama. Namun, kedua tim belum mampu memecahkan kebuntuan dalam laga itu.

Skuad Macan Kemayoran -julukan Persija- mulai memegang kendali permainan memasuki menit ke-30. Oleh dikarenakan, mereka terus mengurung pertahanan tim tuan rumah.

Sampai akhir babak pertama tidak kunjung ada gol yang tercipta dalam laga itu. Persita dan Persija pun harus puas sementara waktu masih bermain imbang 0-0.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut