Babak Kedua
Begitu babak kedua dimulai, Liverpool kembali melanjutkan serangannya. Hanya saja, mereka sedikit kesulitan untuk menebus pertahanan West Ham yang begitu rapat.
Peluang untuk Liverpool kemudian datang pada menit ke-50. Gakpo menembus pertahanan The Hammers dan melepaskan tendangan. Namun, upayanya tersebut masih melebar.
Akhirnya Liverpool sukses berbalik unggul pada menit ke-67. Adalah Joel Matip yang berhasil menjebol gawang West Ham lewat tendangannya, memaksimalkan umpan dari Andy Robertson.
Tertinggal, West Ham tak menyerah begitu saja. mereka memperoleh peluang untuk menyamakan kedudukan pada menit ke-79. Namun, serangan Maxwel Cornet masih melambung.
The Hammers terus memberikan tekanan pada 10 menit terakhir pertandingan. Meski begitu, Liverpool mampu menjaga gawangnya hingga akhir laga dan menyudahi laga dengan kemenangan 2-1.
SUSUNAN PEMAIN
WEST HAM UNITED
Fabianski, Coufal, Aguerd, Zouma, Cresswell, Soucek, Rice, Paqueta, Benrahma, Bowen, Antonio
Pelatih: David Moyes
LIVERPOOL
Alisson, Alexander-Arnold, Matip, Van Dijk, Robertson, Henderson, Fabinho, Jones, Salah, Gakpo, Jota
Pelatih: Jurgen Klopp
Editor: Fitradian Dhimas Kurniawan
- Sumatra
- Jawa
- Kalimantan
- Sulawesi
- Papua
- Kepulauan Nusa Tenggara
- Kepulauan Maluku