Babak Kedua
Memasuki paruh kedua, pelatih Arsenal, Mikel Arteta, langsung membuat sejumlah perubahan. Termasuk menarik keluar Leandro Trossard dan menggantikannya dengan Gabriel Martinelli.
Arsenal kemudian tampak mampu memberikan tekanan. Peluang untuk The Gunners datang pada menit ke-50. Meski begitu, serangan Eddie Nketiah bisa dihalau Ederson.
Tuan rumah mampu menguasai bola untuk beberapa lama. Walau demikian, mereka masih belum mampu membongkar lini belakang Man City yang begitu rapat.
Setelah itu, Man City mencoba untuk menyerang balik. Sejumlah perubahan dibuat oleh pelatih The Citizens, Pep Guardiola. Hanya saja, belum ada peluang yang bisa dimaksimalkan.
Akhirnya Arsenal mampu memecah kebuntuan pada menit ke-86. Martinelli berhasil mencetak gol melalui tendangannya. Dia mampu menyambar bola liar dan membawa The Gunners unggul. Skor 1-0 bertahan hingga laga usai.
SUSUNAN PEMAIN
ARSENAL
David Raya; Ben White, Oleksandr Zinchenko, William Saliba, Gabriel Magalhaes; Martin Odegaard, Jorginho, Declan Rice; Eddie Nketiah, Gabriel Jesus, Leandro Trossard
Pelatih: Mikel Arteta
MANCHESTER CITY
Ederson Moraes; Kyle Walker, Josko Gvardiol, Mateo Kovacic, Ruben Dias, Nathan Ake; Manuel Akanji, Bernardo Silva, Rico Lewis; Erling Haaland, Julian Alvarez, Phil Foden
Pelatih: Josep Guardiola
Editor: Fitradian Dhimas Kurniawan
- Sumatra
- Jawa
- Kalimantan
- Sulawesi
- Papua
- Kepulauan Nusa Tenggara
- Kepulauan Maluku