Hasil Piala Asia U-20 2023: Diwarnai Kartu Merah Cepat, Yordania Libas Tajikistan 2-0
Babak Kedua
Timnas Tajikistan U-20 langsung tancap gas di babak kedua. Mereka mendapat peluang emas di menit ke-50 lewat tendangan Sunatullo Azizov yang masih melambung ke atas mistar gawang Yordania U-20.
Sementara Timnas Yordania U-20 yang bermain dengan 10 pemain mulai mendapatkan tempo permainannya. Tim besutan Islam Al Diabat itu bahkan nyaris saja menambah pundi-pundi golnya pada menit ke-60.
Timnas Tajikistan U-20 dibuat frustrasi karena mereka sangat kesulitan menembus lini pertahanan kukuh yang dimiliki Yordania U-20. Pasalnya, mereka yang sudah unggul jumlah pemain sejak menit awal justru tak kunjung mencetak gol sampai laga memasuki menit ke-80.
Pada lima menit akhir di waktu normal, Timnas Tajikistan U-20 masih terus berupaya membuka keran golnya. Namun semua upaya itu tak ada artinya. Sebab, Yordania U-20 berhasil menutup pertandingan dengan kemenangan 2-0 kendati hanya berkekuatan 10 pemain saja.
Susunan Pemain Timnas Tajikistan U-20 Vs Yordania U-20:
Tajikistan U-20 (5-4-1): Yusupov; Fakhriddin Akhtamov, Khaitov, Sodiqjon Qurbanov, Karimov, Shakhriyori Inoyatullo; Ashurmamadov, Kamolov, Salohiddin Irgashev, Aini; Sunatullo Azizov.
Pelatih: Oleg Kubarev.
Yordania U-20 (4-4-2): Murad Alfaluji; Arafat Mohammad, Assem Abu, Yousef Hasan, Ali Ahmad Hajabi; Mohamad Kahlan, Abu Taha, Sief Addeen, Omar Al Osad; Baker Kamal, Ali Ahmad.
Pelatih: Islam Al Diabat.
Editor: Dimas Wahyu Indrajaya