Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Malaysia Luncurkan Mobil Listrik Pertama Buatan Dalam Negeri Bulan Ini
Advertisement . Scroll to see content

Hasil Piala Asia U-23 2024: Uzbekistan Hajar Malaysia!

Rabu, 17 April 2024 - 22:45:00 WIB
Hasil Piala Asia U-23 2024: Uzbekistan Hajar Malaysia!
Timnas Uzbekistan U-23 menang 2-0 atas Malaysia U-23 di laga perdana Grup D Piala Asia U-23 2024. Malaysia kebobolan dari tendangan penalti. (foto: AFC)
Advertisement . Scroll to see content

Babak Kedua

Usai turun minum, kedua tim belum menurunkan ritme permainannya. Malaysia U-23 yang sedang tertinggal terus mencari celah untuk menyamakan kedudukan kendati masih cukup kesulitan.

Skuad muda Serigala Putih cukup mendominasi jalannya pertandingan. Meski begitu, kedua tim bermain cukup sengit. Pasalnya, masih belum ada tambahan gol yang tercipta sampai laga memasuki menit ke-70.

Hingga akhirnya Uzbekistan U-23 berhasil menggandakan keunggulannya di menit ke-83 lewat gol yang dicetak Khoshimov. Hasil akhirnya, skuad muda Serigala Putih menang meyakinkan atas Malaysia U-23 dengan skor 2-0.

Susunan Pemain Uzbekistan U-23 Vs Malaysia U-23:

Uzbekistan U-23 (4-2-3-1): Abduvohid Nematov; Saidazamat Mirsaidov, Mukhammadkodir Khamraliev Alibek Davronov, Makhmudjon Makhamadjonov; Umarali Rakhmonaliev, Abdurauf Bo'riyev; Alisher Odilov, Jasurbek Jaloliddinov, Otabek Jo'raqo'ziev; Jiyanov.

Pelatih: Timur Kapadze.

Malaysia U-23 (4-2-3-1): Muhammad Azim; Zikri Khalili, Ubaidullah Shamsul, Harith Haiqal, Safwan Mazlan; Syahir Bashah, Nooa Laine; Izwan Yuslan, Mukhairi Ajmal, Luqman Hakim; Fergus Tierney.

Pelatih: Juan Torres Garrido.

Editor: Ibnu Hariyanto

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut