Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Luka Modric Sebut AC Milan Selevel Real Madrid dalam Reputasi dan Sejarah
Advertisement . Scroll to see content

Hasil Real Madrid vs Villarreal: Vinicius Jr Cetak Brace, Los Blancos Menang 3-1 di Bernabeu

Minggu, 05 Oktober 2025 - 05:01:00 WIB
Hasil Real Madrid vs Villarreal: Vinicius Jr Cetak Brace, Los Blancos Menang 3-1 di Bernabeu
Winger Real Madrid, Vinicius Jr (kiri) merayakan golnya ke gawang Villarreal pada jornada kedelapan Liga Spanyol 2025-2026 di Santiago Bernabeu, Minggu (5/10/2025) dini hari WIB. (Foto: X Real Madrid)
Advertisement . Scroll to see content

Sayangnya, harapan Villarreal pupus setelah Santiago Mourino mendapat kartu kuning kedua pada menit ke-77. Bermain dengan sepuluh pemain membuat tim tamu kesulitan menahan gempuran Los Blancos. Kondisi ini dimanfaatkan sempurna oleh Real Madrid untuk menambah gol.

Pada menit ke-80, Kylian Mbappe mempertegas kemenangan Madrid lewat sepakan keras dari dalam kotak penalti setelah menerima assist dari Brahim Diaz. Gol tersebut menutup laga dengan skor akhir 3-1 untuk Real Madrid. Kemenangan ini membuat skuad asuhan Xabi Alonso kembali ke jalur kemenangan sekaligus menjaga posisi mereka di papan atas klasemen sementara La Liga 2025-2026.

Secara statistik, Real Madrid unggul dalam segala aspek, mulai dari penguasaan bola, peluang tembakan, hingga efektivitas serangan. Villarreal hanya mampu mengandalkan serangan balik cepat, namun disiplin tinggi barisan pertahanan Madrid membuat mereka sulit menciptakan peluang berarti setelah bermain dengan sepuluh orang.

Editor: Abdul Haris

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut