Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Daftar 39 Negara Lolos Piala Dunia 2026: 5 Wakil Eropa Bertambah, Ada Spanyol dan Belgia
Advertisement . Scroll to see content

Hasil Spanyol vs Kroasia di Euro 2024: Pesta 3-0, La Furia Roja Puncaki Klasemen Grup B

Minggu, 16 Juni 2024 - 00:57:00 WIB
Hasil Spanyol vs Kroasia di Euro 2024: Pesta 3-0, La Furia Roja Puncaki Klasemen Grup B
Alvaro Morata (kanan) membuka keunggulan Spanyol vs Kroasia pada matchday 1 Grup B Euro 2024 di Olympiastadion, Berlin, Jerman, Sabtu (15/6/2024) malam WIB. (Foto: REUTERS)
Advertisement . Scroll to see content

BERLIN, iNews.id Timnas Spanyol pesta 3-0 kontra Kroasia 3-0 pada matchday pertama Grup B Euro 2024 di Olympiastadion, Berlin, Jerman, Minggu (16/6/2024) dini hari WIB.

Jalannya Pertandingan

Babak Pertama

Spanyol tampil menguasai permainan sejak awal. Fabian Ruiz dan Pedri bergantian menjadi motor serangan utama bagi La Furia Roja.

Meski begitu, pertahanan Timnas Kroasia masih terlampau tebal untuk ditembus. Josko Gvardiol dan kolega bermain tenang di barisan pertahanan Vatreni. Namun, mereka juga sulit untuk mengembangkan permainan.

Spanyol yang mendominasi akhirnya berhasil mencuri keunggulan lewat Alvaro Morata pada menit ke-29 usai memanfaatkan umpan manis Fabian Ruiz.

Striker Alvaro Morata mencetak gol perdana Spanyol vs Kroasia pada matchday pertama Grup B Euro 2024 di Olympiastadion, Berlin, Jerman, Sabtu (15/6/2024) malam WIB. (Foto: REUTERS)
Striker Alvaro Morata mencetak gol perdana Spanyol vs Kroasia pada matchday pertama Grup B Euro 2024 di Olympiastadion, Berlin, Jerman, Sabtu (15/6/2024) malam WIB. (Foto: REUTERS)

Selepas gol itu, La Furia Roja bermain semakin percaya diri untuk menekan pertahanan Kroasia. Tak lama berselang, Fabian Ruiz mengacak-acak pertahanan lawan sebelum tendangannya kembali mengoyak gawang Kroasia pada menit ke-32.

Timnas Kroasia kini berupaya keras untuk mengejar ketertinggalan. Luka Modric berkali-kali melepaskan umpan lambung untuk membuka celah pertahanan La Furia Roja.

Sayang, upaya tersebut tidak membuahkan hasil untuk pasukan Zlatko Dalic. Timnas Spanyol justru mampu menambah keunggulan lewat Dani Carvajal (45+2’). Sementara Spanyol mampu mengungguli Kroasia 3-0 di babak pertama.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut