Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Eropa: Belgia dan Jerman Menang, Prancis Tertahan
Advertisement . Scroll to see content

Hasil Wales Vs Hungaria: 2 Gol Ramsey Bawa The Dragons ke Putaran Final Euro 2020

Rabu, 20 November 2019 - 05:05:00 WIB
Hasil Wales Vs Hungaria: 2 Gol Ramsey Bawa The Dragons ke Putaran Final Euro 2020
Gelandang Wales Aaron Ramsey (10) merayakan golnya ke gawang Hungaria pada matchday terakhir Grup E Kualifikasi Euro 2020 di Cardiff City Stadium, Rabu (20/11/2019) dini hari WIB. (Foto: AP)
Advertisement . Scroll to see content

CARDIFF, iNews.id – Dua gol Aaron Ramsey membawa Wales menang 2-0 atas Hungaria pada matchday terakhir Grup E Kualifikasi Euro 2020 di Cardiff City Stadium, Rabu (20/11/2019) dini hari WIB. Hasil ini mengantar The Dragons lolos ke putaran final Euro 2020 sebagai runner-up Grup E dengan poin 14.

Wales tertinggal tiga angka dari pemimpin klasemen Kroasia. Namun, Wales unggul satu poin dari Slovakia serta dua angka dari Hungaria yang menempati peringkat ketiga dan keempat

Kedua tim sudah saling jual beli serangan sejak pertandingan dimulai. Wales kemudian mendapatkan peluang ketika laga baru berjalan tujuh menit. Namun, tembakan Kieffer Moore masih bisa dihalau Kiper Hungaria Peter Gulacsi.

Akhirnya tuan rumah berhasil memimpin pada menit ke-15. Ramsey sukses mencetak gol setelah meneruskan umpan dari Gareth Bale dengan tembakan kerasnya. Gulacsi pun hanya bisa terdiam melihat bola masuk ke gawangnya.

Tertinggal, Hungaria berusaha mengejar. Mereka pun nyaris menyamakan skor pada menit ke-27. Berawal dari tendangan bebas Balazs Dzsudzsak, Botond Barath mencoba untuk menanduk bola ke gawang Wales. Namun, upayanya masih melebar.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut