Iker Casillas Bantah Gay: Akun Saya Diretas, Mohon Maaf Komunitas LGBT
Minggu, 09 Oktober 2022 - 21:49:00 WIB
MADRID, iNews.id - Iker Casillas bantah dirinya gay. Dia mengaku akun Twitter miliknya diretas.
"Akun saya diretas. Untung semuanya beres. Mohon maaf kepada semua follower saya. Dan tentu saja, lebih banyak permintaan maaf kepada komunitas LGBT," tulis @IkerCasillas, Minggu (9/10/2022) malam WIB.
Sebelumnya Iker Casillas membuat geger publik dunia maya, Dia mengaku gay dalam sebuah unggahan di Twitter.
"Saya harap Anda menghormati saya: saya gay," tulis @IkerCasillas.
Berbagai respons pun langsung berdatangan. Termasuk dari mantan rekan setim di Timnas Spanyol, Carles Puyol.
"Waktunya telah tiba untuk menceritakan kisah kita, Iker," tulis Poyol diikuti emot ikon hati.