Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Penunjukan Nova Arianto sebagai Pelatih Timnas U-20 Digugat, Erick Thohir Bilang Begini
Advertisement . Scroll to see content

Indra Sjafri Sebut Ada Manfaatnya Timnas Indonesia U-20 Kalah dari Suriah

Selasa, 28 Januari 2025 - 10:29:00 WIB
Indra Sjafri Sebut Ada Manfaatnya Timnas Indonesia U-20 Kalah dari Suriah
Striker Timnas Indonesia U-20, Jens Raven (9), tampil di babak kedua kontra Suriah pada U-20 Challenge Series di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Senin (27/1/2025). (Foto: Kita Garuda)
Advertisement . Scroll to see content

SIDOARJO, iNews.id – Pelatih Timnas Indonesia U-20 menyebut, kekalahan asuhannya dari Suriah ada manfaatnya. Menurutnya, hasil ini menjadi modal jelang meladeni Uzbekistan di Piala Asia U-20 2025

Garuda Nusantara kalah 0-2 dari Suriah di laga kedua U-20 Challenge Series 2025. Pertandingan itu berlangsung di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Jawa Timur pada Selasa (28/1/2025) malam. 

Timnas Suriah U-20 tampil agresif dan berhasil mencetak dua gol lewat Majid Manaf pada menit ke-28, dan Anas Hussam (66'). Kekalahan ini membuat Garuda Nusantara belum mendapat poin di turnamen itu, bahkan belum bisa mencetak gol. Sebelumnya, Dony Tri Pamungkas dan kolega juga kalah 0-1 dari Yordania.

Usai pertandingan, Indra mengklaim kekalahan ini ada sedikit manfaatnya bagi Timnas Indonesia U-20. Pelatih asal Sumatra Barat itu mencoba mengorek informasi soal Uzbekistan U-20 dari Suriah. 

"Kami mencari informasi bahwa Suriah pernah bermain imbang saat uji coba melawan Uzbekistan," ujar Indra dikutip dari laman Kita Garuda, Selasa (28/1/2025). 

"Dari situ, kami bisa memperkirakan bahwa kualitas Uzbekistan mungkin setara atau lebih baik dari Suriah," katanya. 

"Oleh karena itu, kami harus lebih cermat dalam menentukan game plan dan taktik di Piala Asia nanti," tutur pelatih berusia 61 tahun itu. 

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut