Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Hasil Lengkap Liga Champions: Man City Hancurkan Dortmund, Barcelona Nyaris Kalah di Kandang Brugge
Advertisement . Scroll to see content

Jadwal Liga Champions Dini Hari Nanti: Real Madrid Vs Man City, Arsenal Tantang Bayern

Selasa, 09 April 2024 - 09:39:00 WIB
Jadwal Liga Champions Dini Hari Nanti: Real Madrid Vs Man City, Arsenal Tantang Bayern
Jadwal Liga Champions, Rabu (10/4/2024) dini hari WIB sudah dirilis. Ada dua pertandingan seru di fase perempat final leg pertama. (Foto: REUTERS)
Advertisement . Scroll to see content

MADRID, iNews.id - Jadwal Liga Champions, Rabu (10/4/2024) dini hari WIB sudah dirilis. Ada dua pertandingan seru di fase perempat final leg pertama.

Real Madrid akan menjamu juara bertahan Manchester City di Santiago Bernbeu. Sedangkan Arsenal melawan raksasa Jerman Bayern Munchen di Emirates Stadium.

Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti mengatakan Manchester City dalam situasi sulit karena harus memainkan jadwal padat di Liga Inggris. Dengan demikian Los Blancos unggul dalam segi kebugaran.

Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti. (Foto: REUTERS)

Sebab Real Madrid terakhir bermain 1 April saat menang 2-0 atas Athletic Bilbao. Klub Ibu Kota Spanyol itu punya waktu sepekan lebih untuk mempersiapkan duel lawan Manchester City.

"Mereka memiliki jadwal yang lebih sulit, tetapi itulah sepak bola modern. Kami memiliki keuntungan kecil yang tidak akan menentukan hasil pertandingan," kata Carlo Ancelotti dikutip dari laman resmi Real Madrid, Selasa (10/4/2024).

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut