Jadwal Siaran Langsung Persib Bandung vs PSBS Biak di Super League 2025-2026
Minggu, 25 Januari 2026 - 05:00:00 WIB
Hodak menekankan pentingnya fokus sejak menit awal. Menurut dia, Persib wajib tampil dengan intensitas penuh untuk menghindari kejutan.
“Jadi, jika kami tidak tampil 100 persen, mereka bisa menjadi lawan yang sangat berbahaya,” ujar Hodak.
Pelatih asal Kroasia itu berharap Persib mampu membuka putaran kedua dengan hasil positif. Menjaga momentum dinilai krusial untuk menghadapi jadwal panjang di sisa musim.
“Saya berharap kami tetap fokus dan bisa mendapatkan hasil positif pada pertandingan besok,” ucap dia.