Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Dean James Ungkap Rahasia di Balik Gol Ajaib ke Gawang Feyenoord
Advertisement . Scroll to see content

Jelang Timnas Indonesia Kontra Australia dan Bahrain, Erick Thohir Adakan Rapat dengan BTN

Rabu, 12 Februari 2025 - 10:30:00 WIB
Jelang Timnas Indonesia Kontra Australia dan Bahrain, Erick Thohir Adakan Rapat dengan BTN
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menggelar rapat dengan Badan Tim Nasional (BTN) jelang Timnas Indonesia meladeni Australia dan Bahrain. (Foto: Instagram @erickthohir)
Advertisement . Scroll to see content

Dua pertandingan di bulan Maret itu memang menjadi laga krusial bagi Timnas Indonesia. Sebab, Skuad Garuda sedang bersaing sengit dalam perebutan posisi dua di papan klasemen sementara Grup C.

Timnas Indonesia saat ini berada di posisi tiga dengan enam poin, terpaut satu angka saja dari Australia yang duduk di posisi dua. Jika Skuad Garuda mampu memenangi laga di Sydney, maka akan menggeser posisi Socceroos -julukan Timnas Australia. Terlebih lagi kalau sukses kemenangan kontra Bahrain di SUGBK.

Dengan begitu, peluang Timnas Indonesia untuk lolos otomatis ke Piala Dunia 2026 semakin terbuka lebar. Tapi disisi lain, Rizky Ridho cs juga wajib waspada karena perolehan poin mereka saat ini sama seperti Arab Saudi, Bahrain, dan China yang mengisi posisi empat sampai enam.

Oleh karena itu, tak heran jika PSSI melakukan rapat dengan BTN terkait persiapan Timnas Indonesia. Sebab, persiapan yang maksimal memang dibutuhkan Skuad Garuda untuk bisa meraih hasil terbaik sehingga dapat terus membuka asa lolos ke Piala Dunia 2026.

Editor: Abdul Haris

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut