Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Hasil Persija Jakarta vs PSBS Biak di Super League: Maxwell Hattrick, Macan Kemayoran Pesta di Manahan
Advertisement . Scroll to see content

Jonathan Bustos Pisah dengan Borneo FC, Merapat ke PSS Sleman atau Persija Jakarta?

Kamis, 20 April 2023 - 19:30:00 WIB
Jonathan Bustos Pisah dengan Borneo FC, Merapat ke PSS Sleman atau Persija Jakarta?
Jonathan Bustos resmi berpisah dengan Borneo FC. (Foto: Instagram/borneofc)
Advertisement . Scroll to see content

SAMARINDA, iNews.id – Gelandang asal Argentina, Jonathan Bustos resmi berpisah dengan Borneo FC. Dengan hengkangnya Bustos, tentu saat ini menjadi pertanyaan besar ke mana dirinya akan melanjutkan kariernya untuk musim depan.

Bustos mengakhiri masa baktinya setelah dua musim berseragam Borneo FC. Selama berkarier di tim berjuluk Pesut Etam itu, dia sudah mengemas 11 gol dan 16 assist dari 64 penampilannya.

Memiliki kenangan manis bersama Borneo FC, Bustos menyampaikan salam perpisahan yang menyentuh. Gelandang berusia 28 tahun itu juga menyampaikan rasa terima kasihnya kepada seluruh elemen yang ada di Pesut Etam. 

“Saya ingin berterima kasih kepada semua orang yang berbagi selama dua tahun ini dengan saya di Borneo FC,” tulis Bustos dalam akun Instagram pribadinya, Kamis (20/4/2023).

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut