Kaleidoskop 2022: Magis Shin Tae-yong Bawa Timnas Indonesia Naik 13 Peringkat di Ranking FIFA

JAKARTA, iNews.id - Timnas Indonesia mempunyai rapor bagus usai tampil apik selama 2022. Berkat sentuhan magis Shin Tae-yong tim Garuda naik 13 peringkat di ranking FIFA.
Usai bergulirnya Piala AFF 2020 lalu, Timnas Indonesia berada di peringkat 164. Timnas Indonesia memulai upaya pertama menanjak peringkat FIFA pada laga persahabatan versus Timor Leste pada akhir Januari 2022 silam.
Timnas Indonesia kemudian menang telak dua kali, dengan skor 4-1 dan 3-0. Dua kemenangan itu sukses membawa skuad Garuda naik ke urutan 159.
Pencapaian itu membawa Timnas Indonesia menggeser Singapura. Alhasil, Tim Merah Putih berhasil masuk ke pot 3 Kualifikasi Piala Asia 2023.
Pada 1 Juni 2022, Timnas Indonesia menantang Bangladesh di Stadion Jalak Harupat, Kabupaten Bandung. Namun sayang, Rachmat Irianto dan kolega ditahan imbang tanpa gol.