Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : 3 Alasan Justin Hubner Tidak Masuk Daftar Susunan Pemain Timnas Indonesia vs Irak
Advertisement . Scroll to see content

Kenapa Wasit Enggak Cek VAR saat Gol Kontroversial Irak? Ini Penjelasannya

Selasa, 16 Januari 2024 - 11:00:00 WIB
Kenapa Wasit Enggak Cek VAR saat Gol Kontroversial Irak? Ini Penjelasannya
Kenapa wasit tak mengecek Video Asisstant Referee (VAR) saat gol kontroversial Irak dicetak menjadi pertanyaan pencinta sepak bola Tanah Air. (Foto: IST)
Advertisement . Scroll to see content

DOHA, iNews.id - Kenapa wasit tak mengecek Video Asisstant Referee (VAR) saat gol kontroversial Irak dicetak menjadi pertanyaan pencinta sepak bola Tanah Air. Dalam artikel ini iNews.id akan memberikan penjelasannya.

Timnas Indonesia jumpa Irak pada matchday pertama Grup D Piala Asia 2023, Senin (15/1/2024) malam WIB. Skuad Garuda tumbang 1-3 dalam laga yang digelar di Ahmed bin Ali Stadium.

Gol pertama Irak dicetak Mohanad Ali pada menit ke-17. Timnas Indonesia sempat menyamakan kedudukan via Marselino Ferdinan (35').

Namun Irak cepat merespons dengan dua gol tambahan Osama Rashid (45+7'), dan Aymen Hussein (75'). Usai laga fans Garuda ramai membahas gol kedua Irak yang dicetak Osama Rashid lantaran berbau offside.

Berawal dari umpan dari sisi sayap kiri pertahanan Indonesia. Pemain Irak Osammah Jabar coba menendang bola, namun gagal.

Kemudian si kulit bundar ditanduk Mohanad Ali Khadim yang berada dalam posisi offside. Bola kemudian ditepir kiper andalan Timnas Indonesia Ernando Ari.

Bola muntah didapatkan pemain Indonesia yang dengan segera melakukan sapuan. Sayangnya build up yang dilakukan penggawa Garuda tak sempurna.

Bola direbut pemain Irak. Lalu datang gelombang serangan Irak yang kedua hingga akhirnya berujung gol kedua kreasi Osama.

Netizen pun heran kenapa wasit Ilgiz Tantashev asal Uzbekistan mengesahkan gol tersebut dan tak melihat VAR?

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut