Ketimbang Messi, Manchester City Disarankan Boyong Ronaldo
Rabu, 11 November 2020 - 07:47:00 WIB
Selain itu Ronaldo juga diprediksi bakal nyetel dengan gaya permainan Pelatih City Pep Guardiola. Gelandang kreatif The Citizens akan membuat kekasih Georgina Rodriguez itu leluasa menceploskan bola.
“Dia berusia 35 tahun saat ini. Jika datang ke Man City dan dengan memainkan filosofi yang dimiliki tim, saya pikir dia bisa pergi ke sana dan mencetak 25 gol di musim perdananya,” ucapnya.
Namun masalahnya Ronaldo adalah mantan pemain Manchester United (MU). Rasanya sangat sulit membayangkan CR7 mengkhianati klub yang sudah membesarkan namanya dengan bergabung dengan klub rival sekota.
Editor: Abdul Haris