Kisah Thom Haye Dijuluki The Professor, Berawal dari Belanda dan juga Serial Televisi
Kamis, 20 Juni 2024 - 17:02:00 WIB
Lebih jauh, pemain berusia 29 tahun itu juga menyebut, julukan itu juga ada kaitannya dengan serial drama televisi. Dia dijuluki The Professor karena mirip dengan sosok salah satu tokoh di serial tersebut.
“Lalu, hal lain lagi, beberapa orang menunjukkan kepada saya, mereka bilang dari serial La Casa De Papel, mereka bilang saya mirip The Professor. Jadi itu terbawa dengan sangat cepat. Sekarang semua orang memanggil saya itu,” dia mengisahkan.
Meski begitu, Thom Haye mengaku tak masalah mendapat julukan tersebut. “Saya tidak keberatan. Menurut saya itu bagus,” ujarnya.
Editor: Abdul Haris