Klasemen Liga Champions 2025-2026: Arsenal Kedinginan di Puncak, Real Madrid Menggila, Man City Terancam
Sementara itu, Paris Saint-Germain (PSG) gagal memanfaatkan peluang naik ke papan atas usai kalah 1-2 dari Sporting Lisbon. Hasil mengecewakan itu membuat kedua tim kini sama-sama mengoleksi 13 poin dan saling tempel di posisi kelima dan keenam.
Inter Milan kian tertekan setelah kalah dari Arsenal. Dengan koleksi 12 poin membuat I Nerazzurri rawan terseret keluar persaingan delapan besar bersama Atletico Madrid dan Liverpool.
Di luar dugaan, Olympiacos mencuri kemenangan 2-0 atas Bayer Leverkusen, hasil yang mengangkat mereka ke posisi ke-22 dan menyeret Leverkusen ke peringkat ke-19 dengan sembilan poin.
Ajax Amsterdam juga meraih poin penting lewat kemenangan 2-1 atas Villarreal, meski dia masih tertahan di posisi ke-31 dan Villarreal terpuruk di dasar klasemen dengan satu poin.
Dengan satu matchday tersisa, klasemen Liga Champions 2025-2026 memperlihatkan persaingan super ketat dari posisi keempat hingga ke-15, di mana selisih poin sangat tipis dan satu hasil saja bisa mengubah nasib banyak tim.
1. Arsenal 21 Poin
2. Real Madrid 15
3. Bayern Munchen 15
4. Tottenham 14
5. PSG 13
6. Sporting 13
7. Manchester City 13
8. Atalanta 13
9. Inter Milan 12
10. Atletico Madrid 12
11. Liverpool 12
12. Dortmund 11
13. Newcastle 10
14. Chelsea 10
15. Barcelona 10
16. Marseille 9
17. Juventus 9
18. Galatasaray 9
19. Leverkusen 9
20. Monaco 9
21. PSV 8
22. Olympiacos 8
23. Napoli 8
24. FC Copenhagen 8
25. Qarabag FK 7
26. Club Brugge 7
27. Bodo/Glimt 6
28. Benfica 6
29. Pafos 6
30. Union Saint-Gilloise 6
31. Ajax 6
32. Athletic Bilbao 5
33. Frankfurt 4
34. Slavia Praha 3
35. Villarreal 1
36. Kairat 1
Editor: Abdul Haris