Komentar Berkelas Rizky Ridho usai Bikin Pemain Bahrain Frustrasi
Dia membuktikan talenta BRI Liga 1 bisa bersaing dengan para pemain abroad.
"Seperti yang saya katakan sebelumnya. Siapapun yang main akan memberikan yang terbaik buat Timnas Indonesia," kata Rizky Ridho usai laga.
"Saya tidak ada target pribadi. Tapi ketika diberikan kepercayaan pelatih, saya ingin memberikan yang terbaik," ujarnya.
Dia pun mempersembahkan kemenangan ini untuk Garuda fans. Hasil positif menjaga asa Timnas Indonesia lolos ke Piala Dunia 2026.
Garuda kini duduk di peringkat keempat dengan 9 poin. Ridho dan kolega di bawah Jepang (20), Australia (13) dan Arab Saudi (10 poin).
"Kemenangan ini untuk orang-orang yang mendukung Timnas Indonesia. Selamat menikmati tiga poin," tuturnya.
Editor: Reynaldi Hermawan